Senin, 20 Juli 2009

Demam Facebook juga Menjangkiti Tuna Netra

Teknologi screen reader terbukti menyurutkan kesenjangan digital bagi penyandang tuna netra. Mereka tidak hanya dengan mudah mengoperasikan PC, tetapi juga sudah mulai menggemari Facebook sebagai situs jejaring sosial paling gaul saat ini.

Kepada WartaOne.com, Irwan Dwi Kustanto, Vice Executive Director Yayasan Mitra Netra, sebuah lembaga sosial pemerhati tuna netra, mengatakan, Facebook sudah menjadi salah satu situs yang paling digemari oleh para tuna netra.

Dia menghitung, setidaknya saat ini anggota Yayasan Mitra Netra yang sudah memiliki akun Facebook berjumlah 20 orang. Itu pun belum termasuk mereka berada di luar keanggotaan yayasan ini.

"Kami sudah terbiasa berkomunikasi lewat Facebook dengan sesama tuna netra. Tidak hanya lewat PC saja, kami juga sudah bisa membuka situs ini lewat ponsel," paparnya di Kantor Yayasan Air Putih, Jakarta, Senin (29/6).

Pria yang juga penyandang tuna netra ini menambahkan, demam Facebook akan terus menjangkiti tuna netra, seiring dengan pemanfaatan teknologi screen reader pada PC yang mulai populer.

Untuk di mailing-list bagi kalangan ini saja, menurut Irwan, setidaknya terdapat 50 member yang telah memiliki akun Facebook. Mereka merupakan penyandang tuna netra dari berbagai daerah, seperti Yogja, Surabaya, dan sulawesi.

"Beberapa orang malah sangat aktif sekali di Facebook. Biasanya mereka yang sudah memiliki akun akan mengajak teman-teman yang lain," pungkasnya.(chan/mep)

Source:wartaone.com

1 komentar:

Iklan Gratis 15 September 2009 pukul 07.47  

Facebook ah facebook...
kini sudah menjadi candu bagi sebagian individu...
ada yang hanya sekedar punya n tidak mw dibilang ketinggalan jaman...
ada yang memang senang n sangat update denganfacebook...
sampai2 ada yang jadia rajin kerjanya..
pdahal datang pagi2 bukan untuk mengerjakan pekerjaan kantorntya, tetapi untuk cek status hehehee...kek lagunya Saykoji aja yah.

facebook juga banyak yang dijadikan sebagai ajang usaha menawarkan barang atau jasa...
ini bisa dibilang orang yang memanfaatkan peluang dengan bagus...
apalagi jejaring ini sangat update n lebih unggul dari Frienster...

bahkan sekarang anak SD aja dah pada punya facebook sendiri...
walah....saya jadi ketinggalaln nih sama anak2 SD hihihi...

btw, Facebook juga banyak keuntungan n kerugiannya juga...
Mengembalikan Jati Diri Bangsa

Posting Komentar


ShoutMix chat widget
CO.CC:Free Domain

Free File Hosting

  © Blogger template PingooIgloo by Ourblogtemplates.com 2009

Back to TOP